-->

Info Tentang Uji Kompetensi Produktif SMK

Berikut Info Uji Coba Ujian Produktif MM

Dear All,

Sekedar info, bulan desember 2008 (sekitar minggu ke 3) SMKN 4
ditempati untuk ujicoba ujian produktif , kebetulan untuk ujian praktek
Multimedia saya dapat menginformasikan bahwa kisi-kisinya sebagai berikut :

1. Membuat profile interaktif untuk sekolah
2. Memadukan Data berupa teks, gambar, foto, animasi 2D, animasi 3D, video, dan
suara (sound effect, musik, dubbing)
3. Penekanan penilaian pada Persiapan kerja, Proses, Hasil, Sikap Kerja, dan
Waktu (maks. 24 jam)

DATA
Belum ada kejelasan DATA disediakan oleh siapa (siswa, panitia sekolah, atau
panitia PUSAT), tetapi mengacu pada pelaksanaan LKS, keterbatasan waktu dan
obyektifitas penilaian maka saat uji coba tersebut, DATA MENTAH (teks, gambar
logo, foto, suara, video) KAMI SIAPKAN dan dicopykan di komputer peserta uji
(kecuali data berupa animasi 2D dan 3D yang dibuat sendiri oleh siswa), tinggal
bagaimana kreatifitas tiap individu dalam mengkreasikan komposisi dan
penggunaannya

PERALATAN & BAHAN
Software yang digunakan pada dasarnya tidak mengikat pada vendor tertentu, bisa
menyesuaikan terhadap kondisi masing-masing sekolah. Hanya saja memang harus
lengkap tersedia mencakup :

1. software pengolahan kata
2. software pengolahan gambar
3. software pengolahan animasi 2D
3. software pengolahan animasi 3D
4. software pengolahan video
5. software pengolahan media interactive

sedangkan untuk hardware, yaitu 1 set komputer dengan spesifikasi hardware
sesuai jurusan multimedia (1 siswa 1 PC) juga perlu disiapkan :
1. Headset (untuk preview editing suara)
2. Scanner (ada poin penilaian untuk kompetensi scanning gambar)
3. CD Writer (untuk Back Up karya yang dikumpulkan)
4. Printer Warna (ada poin penilaian untuk Pencetakan Cover CD dan Cover Casing)
5. CD Blank, Kertas Cover dan Casing CD

Ujian Produktif tersebut dipercayakan oleh Dit.PSMK kepada SMKN 4 Malang untuk
mendapatkan kesimpulan tentang :
1. Keterbacaan Soal
2. Kesesuaian dengan Materi/Kurikulum
3. Hambatan-hambatan yang mungkin timbul pada saat pelaksanaan

Setelah pelaksanaan uji coba, kami telah memberikan catatan tentang hal-hal yang
dapat kami simpulkan berkaitan dengan tujuan uji coba ini, namun sampai sekarang
belum ada kejelasan tentang nasib masukkan dari kami, sehingga mohon dipahami
apabila kami sendiri pada akhirnya juga kurang paham apakah nantinya ada
perubahan lagi atau tidak.
kami akhirnya memutuskan membagi informasi di milis ini agar dapat mendorong
pihak penyelenggara uji kompetensi untuk segera memberikan info yang lebih
tepat.

sekiranya itu info yang dapat saya bagikan kepada teman-teman sesama jurusan
Multimedia, meskipun tidak akurat 100%, namun setidaknya dapat bermanfaat

Salam

T.I. Kuncoroaji, SST
Multimedia Department | Animation Departmen
SMKN 4 Malang

www.republikanimasi.blogspot.com

sumber http://groups.yahoo.com/group/dikmenjur/message/65108


Pak Pur yth

Uji coba RPL yang kami lakukan berdasar soal dari direktorat adalah membuat
aplikasi perpustakaan berbasis web, waktu yang ditentukan adalah 24 jam (kami
bagi menjadi 3 hari pelaksanaan)

Sama dengan uji coba multimedia, kami juga ditugasi untuk menelaah soal
(keterbacaan, kesesuaian dan hal-hal teknis yang perlu diperhatikan). Namun
demikian belum ada respon dan info lebih lanjut mengenai hasil telaah kami
tersebut.

Demikian infonya semoga membantu

T.I. Kuncoroaji, SST
+62 85 6352 8910
Multimedia Dept. | Animation Dept.
SMKN 4 Malang


http://groups.yahoo.com/group/dikmenjur/message/65145


Semoga membantu

Berlangganan update artikel terbaru via email:

1 Response to "Info Tentang Uji Kompetensi Produktif SMK"

Anonim mengatakan...

walah, moga wae TA ne ditiadakan...
ben g' bingun anak SMK...
soale mikir double double

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel