-->

Ujian Nasional SMK/SMA/MATahun 2008



Hari ini Selasa, 22 April 2008 Ujian Nasional untuk tingkat SMK, SMA dan MA mulai dilaksanakan. Berlangsung. Untuk SMK Ujian Nasional terdiri dari 3 Mata Pelajaran dan ditambah nilai Tugas Akhir.

Ujian Nasional ini dilaksanakan selama 3 hari dimulai hari ini, untuk hari pertama mata pelajaran yang diujikan adalah Bahasa Indonesia dilanjutkan Matematika pada hari kedua dan pada hari terakhir adalah Bahasa Inggris. Untuk Ujian Tugas Akhir telah selesai dilaksankan pada bulan maret kemarin.

Mata pelajaran yang diujikan untuk jenjang SMA/MA program IPA meliputi Bahasa Indonesia, Matematika, Bahasa Inggris, Kimia, Fisika, dan Biologi. Untuk program IPS meliputi Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Matematika, Geografi, Ekonomi, dan Sosiologi. Adapun pada program Bahasa meliputi Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Matematika, Sastra Indonesia, Bahasa Asing, dan Antropologi, sedangkan Program Keagamaan meliputi Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Ilmu Tafsir, Ilmu Hadis, Matematika, dan Tasawuf/Ilmu Kalam.

Pada Ujian Nasional kali ini, seperti tahun kemarin selain pengawas ruang yang disilang dengan pengawas sekolah lain juga ada Tim Pemantau Independen (TPI). TPI bertugas untuk memantau proses ujian di setiap sekolah sehingga diharapkan dapat memperkecil penyimpangan-penyimpangan dalam pelaksanaan ujian.

Akhirnya marilah kita sama-sama berdoa semoga pelaksanaan Ujian Nasional kali ini dapat berjalan lancar dan tujuan yang diiginkan dapat tercapai.

Selamat berjuang ...

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel